Rintik Semu
Rintik Semu PENULIS: Unung Lisnawati ISBN : 978-623-7909-38-5 Terbit : Maret 2020 Sinopsis: Kumpulan pesan singkat tentang saling menghargai, menolong dan tanggung jawab. Dimana pun diri kita berada, ingatlah selalu kepada Allah SWT yang setiap saat akan menolong. Sesulit apapun hidup, tidak akan terasa apabila diri kita dapat dikendalikan. Ujian dalam hidup merupakan perjalalan kehidupan yang harus dilalui, siapapun itu, dan kepada siapapun itu, semua orang pasti pernah merasakannya. Manusia hanyalah bisa meminta, tetapi Allah yang menentukan semuanya. Cerpen ini mencoba menyuguhkan sisi cinta, sedih, ekonomi dan takdir. Kegelisahan tentang banyak hal, amarah yang tidak bisa dibendung, serta penyesalan yang akhirnya sampai pada titik dimana ia sudah tidak bisa untuk berbuat apa-apa. Hidup bukan tentang apa yang kita minta tetapi apa yang kita butuhkan. Tidak semua perjalan hidup manusia sama, semua tergantung kepada diri mereka masing-masing. Bersyukur dengan apa yang kita punya, berdoa selagi kita masih bisa. Tawa dan tangisan menyatu, menjadi satu dalam buku ini. Setiap cerita yang memiliki keunikan dan lika-liku yang berbeda, cerita ini diambil menyerupai dari kehidupan seseorang pada umumnya Happy shopping & reading Enjoy your day, guys