Mengabdi demi Meningkatkan Kualitas Literasi dan Numerasi
Mengabdi demi Meningkatkan Kualitas Literasi dan Numerasi Penulis : KKN kelompok 8 Universitas Pendidikan Indonesia Editor: Dina Siti Logayah, S. Pd, M.Pd. Ukuran : 14 x 21 cm ISBN : 978-623-5616-80-3 Terbit : November 2021 www.guepedia.com Sinopsis : Pandemi Covid-19 yang masih menjadi wabah yang belum terselesaikan hingga saat ini membuat terhambatnya beberapa sektor kehidupan. Salah satunya yaitu sektor pendidikan. Tidak hanya tentang pendidikan formal tetapi pendidikan non-formal pun sangat dipengaruhi oleh adanya wabah ini. Khususnya dalam bidang literasi yang semakin hari semakin kurang dilirik oleh masyarakat sekarang, baik itu pelajar ataupun orang dewasa. Tak banyak masyarakat sekarang yang gemar membaca dan menulis kecuali hanya untuk memenuhi tugas sekolah. Gerakan Literasi merupakan salah satu terobosan pemerintah dalam meningkatkan kualitas literasi dan numerasi. Adapun pengertian dari Gerakan literasi adalah merupakan kemampuan mengakses, memahami dan menggunakan sesuatu secara cerdas melalui berbagai aktivitas, antara lain membaca, melihat, menyimak, menulis dan/atau berbicara. Dengan kegiatan KKN yang diselenggarakan oleh Universitas Pendidikan Indonesia merupakan sarana dalam membantu meningkatkan kualitas Pendidikan di Indonesia serta mengembangkan budaya literasi di lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat dalam rangka pembelajaran sepanjang hayat sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas hidup serta merekognisi Program Merdeka belajar kampus merdeka-pusat prestasi nasional yang telah dilakukan oleh mahasiswa. Book chapter ini berisikan tiga puluh judul dari hasil kegiatan KKN tematik kelompok 8 yang dapat memberikan informasi dan pengetahuan penyelenggaran Gerakan literasi di sekolah Khususnya Jawa Barat. www.guepedia.com Email : guepedia@gmail.com WA di 081287602508 Happy shopping & reading Enjoy your day, guys