ANALISIS KEBIJAKAN PUBLIK
Dalam buku ini, kami berupaya menyajikan pembahasan yang mencakup dasar teori, metodologi, dan teknik analisis kebijakan publik yang dapat diterapkan di berbagai konteks. Setiap bab dirancang untuk mengarahkan pembaca memahami proses kebijakan mulai dari perumusan, implementasi, hingga evaluasi. Kami juga menyertakan studi kasus dan contoh-contoh aplikasi yang diambil dari berbagai kebijakan di Indonesia serta beberapa negara lain sebagai perbandingan.