Organisasi dan Industri: Pendekatan Integratif dalam Menghadapi Perubahan.
Buku Industri dan Organisasi yang ditulis oleh Seta A. Wicaksana, S.Psi., M.Psi., Psikolog, Aisyah Pia Asrunputri, B.A., M.M., dan Andita Putri Ramadhania ini menantang untuk dibaca. Industri merupakan kegiatan ekonomi untuk memproses masukan (mentah) menjadi produk yang diperlukan pasar. Subjek yang menghasilkan produk itu mempunyai concerns agar produk yang dihasilkan berkualitas tinggi dengan efisiensi prosesnya yang tinggi pula. Meskipun buku ini tidak memberikan resep bagaimana seharusnya menghasilkan produk (barang atau jasa) yang berkualitas tinggi itu, tetapi isinya memberikan pemahaman tentang apa dan bagaimana unsur yang terlibat dalam produksi itu dapat berperan secara maksimal.