Perancangan Enterprise Architecture Menggunakan ZACHMAN FRAMEWORK & TOGAF ADM
Beberapa perusahaan di era globalisasi ini didukung kemudahan dalam memperoleh fasilitas teknologi informasi dengan mudahnya penggunaan teknologi informasi untuk pencapaian tujuan. Perlu pengembangan sebuah sistem informasi yang terintegrasi untuk mendukung proses bisnis saat ini dengan menyediakan data atau informasi berkualitas untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Faktor integrasi juga perlu diperhatikan untuk mengurangi kesenjangan dalam pengembangan sistem informasi. Perlu adanya perbaikan proses bisnis dan perancangan teknologi sistem informasi, seperti perancangan infrastruktur informasi, infrastruktur aplikasi dan infrastruktur jaringan, sehingga perusahaan dapat mengembangkan, menerapkan serta memanfaatkan kemajuan teknologi informasi untuk meningkatkan kemampuan mengelola perusahaan dan mengurangi kesenjangan tersebut. Permasalahan yang umum terjadi dalam penerapan SI/TI adalah penggunaan single application dalam menjalankan keseluruhan proses bisnis, sehingga bila muncul hambatan dalam penggunaan aplikasi akan menghambat proses lainnya. Perancangan SI/TI memerlukan data dan informasi yang tepat. Data dan informasi adalah suatu hal yang penting untuk melakukan suatu proses bisnis. Masalah tersebut tidak akan terjadi jika perusahaan memiliki arsitektur enterprise yang matang. Arsitektur enterprise digunakan untuk membuat strategi implementasi sistem informasi yang baik. Penggunaan enterprise architecture di dalam perusahaan dianggap merupakan suatu proses sekaligus sebagai suatu produk. Enterprise architecture dianggap penting untuk menjamin bahwa sumber daya informasi yang dimiliki enterprise digunakan untuk mendukung strategi enterprise. Selain itu, pemanfaatan enterprise architecture dapat menciptakan keselarasan antara bisnis dan teknologi informasi bagi kebutuhan organisasi, sehingga dalam pembentukannya melibatkan pembangunan architecture framework. Terdapat berbagai macam EA framework yang dapat digunakan untuk mengembangkan arsitektur enterprise, seperti Zachman framework dan The Open Group Architecture Framework (TOGAF). Buku ini membahas proses perancangan enterprise architecture mulai dari konsep enterprise architecture, komponen perancangan arsitektur, rantai nilai hingga metode yang digunakan dalam perancangan, yaitu Zachman framework dan The Open Group Architecture Framework (TOGAF). Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan studi kasus penerapan metode enterprise architecture, sehingga dapat memberikan gambaran untuk mewujudkan keselarasan antara teknologi informasi dan kebutuhan bisnis dalam menjalankan proses bisnis sesuai dengan tujuan serta target dari perusahaan.