KEBUTUHAN GIZI SEIMBANG
Buku ini mengulas tentang status gizi dan bahaya yang ditimbulkan akibat kelebihan atau kekurangan gizi, sehingga dapat merubah perilaku gizi masyarakat ke arah perilaku gizi seimbang. Buku ini ditujukan sebagai rujukan gizi seimbang untuk bayi dan anak balita, anak usia sekolah, remaja dan prahamil, ibu hamil, nifas dan menyusui, serta dewasa dan lanjut usia. Buku ini diharapkan memberikan pemahaman tentang perlunya penerapan pola makan yang seimbang dimulai dari usia dini dengan jumlah makanan yang sesuai dengan kebutuhan tubuh, sehingga dapat menjaga kesehatan tubuh tetap prima dan meningkatkan kecerdasan. Hal ini perlu diperhatikan baik individu maupun masyarakat, sehingga setiap orang dapat mengatur konsumsi makanan sehari-hari secara aman dan seimbang, sehingga kesehatan tubuh tetap optimal dan mempertahankan status gizi.