PANDUAN PRAKTIS TEKNIK PENELITIAN YANG BERETIKA Konsep, Teknik, Aplikasi Metode Penelitian & Publikasi
Penelitian merupakan kegiatan dalam rangka mencari solusi atas permasalahan. Permasalahan tersebut bisa berupa mermasalahan yang terjadi pada suatu instityusi, suatu perusahaan pada level mikro, bisa juga terjadi pada level industri, bisa pada level makro strategis tingkat nasional, regional bahkan internasional. Masalah juga bisa berupa gab dalam mengembangkan ilmu pengetahuan. Masalah pada yang jenis terakhir tersebut biasanya dapat dilihat pada bagian akhir dari suatu laporan penelitian atau artikel ilmiah berupa future research. Pada penelitian untuk level doktoral yang biasanya dituntut adanya kontribusi ilmiah, adanya novelty, adanya sumbangan terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, penelitiannya biasanya untuk memenuhi gab yang direkomendasikan pada bagian future research tersebut. Suatu topik penelitian dikatakan stratejik, kalau topik tersebut memenuhi dua hal yaitu topik tersebut harus penting (importance) dan masih ada masalah (problematic) terkait dengan topik tersebut. Penting saja tidak cukup, kalau tidak ada masalah, tidak perlu dilakukan penelitian untuk mencari solusinya. Sebaliknya kalau ada permasalahan yang terkait dengan topik, tapi topik tersebut kurang penting, kurang signifikan maka ini juga tidak memerlukan penelitian untuk mencari solusi atas permasalahan tersebut. Mungkin dengan pengalaman atau intuitive judgement bisa diselesaikan. Dengan demikian topik dikatakan stratejik atau kritikal, jika memang topik tersebut penting, namun ada masalah yang signifikan yang perlu dicari solusinya bagi permasalahan tersebut. Pentingnya topik tersebut, bisa penting untuk keperluan praktis, bisa juga penting untuk keperluan pengembangan ilmu pengetahuan. Sebagaimana menurut Arnott dan Pervan (2008), bahwa salah satu domain kualitas penelitian adalah kontribusinya baik untuk kepentingan praktis di dunia industri atau dunia usaha, juga kontribusinya terhadap pengembangan ilmu.