Daily English Words
Buku Daily English Words ini disusun dengan maksud untuk membantu para pelajar, mahasiswa dan umum mengembangkan kemampuan bahasa Inggris mereka. Kata-kata dalam buku ini, menurut hemat penulis, merupakan kata-kata bahasa Inggris paling sering muncul dalam berbagai bacaan textbooks, majalah dan surat kabar berbahasa Inggris seperti The Jakarta Post, TIME, Newsweek, The USA Today, The New York Times, Sunday Morning Herald, The Straits Times, dan lain-lain. Kata-kata dalam buku ini mencakup berbagai topik seperti personal data, family, house, school, clothes, transportation, bank, post office, government and many other topics for you. Semua kata dicetak tebal dengan arti yang paling sering muncul. Untuk itu, pastikan bahwa Anda tahu arti kata-kata itu dan bisa menggunakannya dalam membaca bacaan maupun untuk mengungkapkan ide Anda dalam bahasa Inggris.