Efek timbal (Pb) pada enzim scavenger
Timbal (Pb) merupakan logam berat bersifat toksik, karsinogenik, biomagnifikasi, bioakumulatif dan merupakan salah satu bahan pencemar lingkungan berbahaya yang sangat mudah ditemukan. Timbal saat ini dapat ditemukan di berbagai media lingkungan seperti udara, air, debu, tanah, sayuran dan buah-buahan (Endrinaldi dan Asterina, 2014). Konsentrasi timbal di lingkungan saat ini, dipandang sebagai zat yang berbahaya dan dapat mempengaruhi setiap organ dan sistem dalam tubuh manusia (Endrinaldi, 2010). World Health Organization (WHO), (2016) berdasarkan data tahun 2015 dari Institute for Health Metrics and Evaluation (IHME) memperkirakan bahwa, paparan timbal (Pb) menyumbang 494.550 kematian dan beban tertinggi pada negara berpenghasilan rendah dan menengah.