Dalam perjalannya di usia satu abad ini, Nahdlatul Ulama (NU) terus mengabdikan dirinya untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan Indonesia, yakni menolak segala macam penjajahan, turut serta dalam mencerdaskan kehidupan bangsa dan berikhtiar dalam mewujudkan negara Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Para pengurus NU merupakan orang-orang “pilihan” yang selalu mengikhlaskan dirinya serta melakukan pengorbanan demi keberlangsungan jam’iyyah NU. Mereka memiliki tugas mulia, yakni: *Pertama*, melakukan thalabul ilmi artinya sebagai pengurus NU, ia dituntut untuk menjadikan NU sebagai tempat belajar dan menyebarkan ilmu melalui kegiatan al-ta’lim wa al-ta’allum. Para pengurus harus senantiasa terus belajar dan menyebarkan ilmu sebagai patokan dasar agar NU diisi oleh orang-orang yang cerdas dan berakhlakul karimah. *Kedua*, senantiasa menjalin koordinasi dan silaturahim yang artinya menjaga hubungan baik kepada sesama warga NU, pemerintah, ulama, dan masyarakat pada umumnya. Karena melalui silaturahim akan tercipta shilatuljami’ah dan jam’iyyah untuk mengeratkan persatuan dalam berkhidmat dan terus menjaga ajaran-ajaran ulama ahlussunnah waljamaah.
Book Details
- Country: US
- Published: 2024-01-17
- Publisher: Nas Media Pustaka
- Language: id
- Pages: 131
- Available Formats:
- Reading Modes:
Buy Now (4.15 USD)