TEORI DAN APLIKASI MODEL COOPERATIVE RESEARCH PROJECT BASED LEARNING DI PERGURUAN TINGGI

By Fitri April Yanti, M.Pd., Prof. Dr. Mundilarto, M.Pd., Dr. Heru Kuswanto, M.Si.

TEORI DAN APLIKASI MODEL COOPERATIVE RESEARCH PROJECT BASED LEARNING DI PERGURUAN TINGGI
Available for 1.55 USD

Perubahan paradigma mengajar disesuaikan dengan tuntutan kompetensi calon guru. Calon guru hendaknya dapat mengembangkan kompetensi-kompetensi calon guru secara maksimal melalui LPTK. Kompetensi calon guru meliputi kompetensi personal, sosial, pedagogi dan profesional. Kompetensi diajarkan secara langsung dan tidak langsung. Kompetensi yang diajarkan secara tidak langsung adalah kompetensi personal dan sosial, sedangkan kompetensi profesional dan pedagogi

dibangun melalui pembelajaran. Pembelajaran di LPTK tidak lagi memisahkan antara belajar teori dengan praktek. Keduanya dapat diajarkan secara bersama. Pengajar dan pembelajar secara bersama menemukan permasalahan-permasalahan dilapangan dan menemukan solusi melalui pengkajian teori di kelas. Aktivitas tersebut mengasah kompetensi profesional dan pedagogi calon guru.


Buku ini diberi judul Strategi pembelajaran fisika (bahan ajar berbasis cooperative research project based learning untuk calon guru fisika) disusun dari pendapat para ahli dan mengacu pada model cooperative research project based learning. Model cooperative research project based learning merupakan model yang mengintegrasikan proses proyek penelitian dalam pembelajaran cooperative.

Book Details

Buy Now (1.55 USD)