Keberadaan Human Development Index (HDI) yang ditawarkan oleh UNDP sebagai salah satu alat yang dapat di pakai untuk mengukur pembangunan manusia mungkin dapat menjadi indikator yang paling komprehensif, tetapi tidak sepenuhnya kompatibel dan cukup untuk mengukur pembangunan manusia dalam perspektif Islam, teori dan konsepnya yang mendasari untuk membangun HDI tidak berdasarkan pada maqashid syariah. Untuk mengukur pembangunan manusia di negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam akan lebih tepat jika dilakukan dengan menggunakan I-HDI, di mana teori dan konsepnya berdasarkan pada maqashid syariah. I-HDI di hitung berdasarkan indikator yang mencerminkan terhadap pemeliharaan lima dimensi kebutuhan dasar manusia, yaitu pemeliharaan terhadap agama, jiwa, akal, keturunan, dan harta.
Book Details
- Country: US
- Published: 2022-08-10
- Publisher: UMSurabaya Publishing
- Language: id
- Pages: 181
- Available Formats:
- Reading Modes:
Buy Now (3.41 USD)