Blurb :
Lili dan kawan-kawannya sangat tidak menyukai Maryam. Hanya karena Maryam ‘berbeda’ dari mereka. Maryam merupakan seorang pejuang penyakit kronis. Setiap hari, Maryam membawa dua liter air mineral dan selalu menghabiskannya. Setiap hari Jumat, Maryam tidak pernah berangkat sekolah karena sudah merupakan jadwalnya untuk cuci darah di sebuah Rumah Sakit Pusat dengan menggunakan surat miskin. Namun Maryam berhasil membungkam musuhnya dengan prestasinya di sekolah.
Buku ini mengisahkan para tokoh utama yang mengalami ketidakadilan, yang sering diremehkan, diejek, ditindas dan dipermalukan namun mereka berhasil bangkit, membungkam musuh-musuh mereka dengan prestasi yang membanggakan sehingga para musuh mereka yang dipermalukan.
Mari temukan kisah menarik dalam buku kumpulan cerpen ini yang dapat menginspirasi dan memberikan semangat pada para pembaca untuk bangkit dan berjuang dalam lika-liku kehidupan ini.