Permasalahan UMKM berawal pada masa pandemik yang saat itu
banyak terjadi PHK hingga mengakibatkan sebagian besar karyawan
perusahaan beralih untuk mencoba membangun usaha sendiri. Tidak
hanya itu, banyak UMKM yang juga menghadapi kesulitan dalam
mengatasi permasalahan di berbagai bidang. Situasi ini mendorong upaya
peningkatan rubrik Konsultasi Manajemen Spritual, yang terus berlanjut hingga tahun 2023. Mengingat sudah sedemikian banyak tanya jawab
antara para pengusaha UMKM dengan Departemen Manajemen FEB
Unair. Oleh karena itu, timbul kebutuhan untuk mendokumentasikan
hasil dari aktivitas ini dalam bentuk sebuah buku, agar nantinya dapat
dengan mudah diakses oleh siapapun yang membutuhkannya.